27 April 2024

Samsung merupakan salah satu smartphone yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia, karena berbagai kecanggihan teknologi yang dibesut didalamnya. Smartphone canggih dari Samsung ini terdapat dalam beberapa versi yang dapat dipilih oleh para penggunanya sesuai dengan budget dan kebutuhan penggunaan smartphone dalam diri mereka.

Salah satu versi dari smartphone Samsung yang banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia adalah seri Samsung Galaxy, seri smartphone Galaxy inipun terbagi lagi dalam beberapa tipe dengan berbagai keunggulan pada masing-masing tipe yang ada. Samsung Galaxy J5 Prime, merupakan tipe smartphone kelas menengah, yang mungkin dapat Anda jadikan pilihan telepon pintar murah, yang dapat mengakomodasi berbagai kebutuhan dalam diri Anda.

Smartphone J5 Prime dari Samsung ini disebut sebagai smartphone kelas menengah, karena harga smartphone tersebut memang didesain secara khusus bagi masyarakat tingkat menengah, dengan kebutuhan komunikasi yang kompleks. Tidak hanya dapat digunakan sebagai sarana komunikasi 2 arah oleh para penggunanya, smartphone ini juga dapat digunakan sebagai media untuk melakukan sosialisasi dengan teman, kerabat ataupun saudara jauh, melalui berbagai aplikasi yang terdapat didalamnya. Fasilitas inilah yang memang banyak dibutuhkan oleh masyarakat kelas menengah dalam kebutuhan komunikasi sehari-hari mereka.

Berikut ini gambaran spesifikasi dari Samsung Galaxy J5 Prime, yang dapat Anda jadikan referensi dalam pemilihan smartphone kelas menengah terbaik tersebut, yang antara lain adalah:

• Dibekali dengan RAM sebesar 2 GB, yang dijalankan dengan CPU jenis Quad core, sehingga tidak dapat diragukan lagi kecepatan akses yang dimiliki oleh smartphone dari Samsung ini.
• Memiliki memory internal dengan kapasitas yang cukup tinggi, mencapai angka 16GB, sehingga memungkinkan Anda untuk menggunakan smartphone tersebut sebagai media penyimpanan berbagai file yang Anda butuhkan.
• Dibekali dengan kamera beresolusi tinggi mencapai angka 13 MP untuk kamera utamanya serta 5MP untuk kamera depan. Pada kamera utama Anda akan menemukan berbagai fitur menarik salah satunya adalah autofocus, yang akan membuat hasil bidikan gambar yang Anda lakukan menjadi lebih jelas dan terang.
• Sistem pengamanan telepon telah dilengkapi dengan fitur fingerprint, yang memungkinkan para penggunanya untuk dapat mengunci smartphone dan membukanya hanya menggunakan sidik jari mereka.

Galaxy J5 Prime ini oleh Samsung sendiri akan dikeluarkan dalam versi yang berbeda dari tahun ke tahun, tentunya dengan menyelipkan berbagai teknologi canggih yang terus di perbarui setiap versinya. Untuk versi terbaru dari Samsung J5 tahun 2018 ini, Anda telah dapat menemukan resolusi kamera yang tinggi mencapai 13MP untuk kamera utama dan kamera depannya. Peningkatan resolusi ini merupakan sebuah jawaban dari kebutuhan foto selfie dari para pengguna smartphone di Indonesia.

Samsung Galaxy ini kini banyak disajikan oleh berbagai toko online khusus yang menjual berbagai gadget didalamnya, dengan penawaran harga yang sangat terjangkau. Namun bagi Anda yang memang ingin membeli smartphone canggih dari Samsung ini dengan harga yang terjangkau, melalui sistem online, maka akan lebih disarankan bagi Anda untuk mengakses pembelian melalui situs belanja online terpercaya, agar nantinya jaminan barang original dapat Anda peroleh didalamnya.

Samsung Galaxy J5 Prime yang disajikan oleh situs belanja online terpercaya, biasanya merupakan produk original yang memiliki jaminan garansi dari pabrikan ataupun toko tempat Anda melakukan pembelian didalamnya. Untuk harga dari Samsung J5 Prime ini biasanya akan dibandrol dengan harga rata-rata diatas 2 juta rupiah, dan jika Anda menemukan harga dibawah 2 jutaan, maka telitilah kembali deskripsi dari penjual, karena biasanya produk tersebut merupakan produk rekondisi.